Tuesday, October 9, 2012

Market Review 09/10/2012

Dow Jones hari Senin malam ditutup turun 26 poin atau 0,19% pada 13.583 terutama atas kewaspadaan investor menjelang musim rilis laporan keuangan kuartal III-2012. Tidak ada rilis data ekonomi, dan kemarin sebahagian sektor keuangan libur di Amerika untuk Columbus Day.
 
Investor saham Amerika terlihat sudah bersiap menghadapi musim laporan keuangan yang diperkirakan tidak akan cemerlang. Emiten Alcoa akan merupakan yang pertama rilis kinerja kuartal III-2012 Selasa malam ini. Untuk kuartal III-2012 ini, pertama kalinya dalam 11 kuartal, estimasi konsensus memperkirakan penurunan laba kuartal III-2012 dibandingkan dengan kuartal yang sama tahun 2011, untuk emiten yang membentuk indeks S&P 500. Dengan tingkat harapan yang sudah disesuaikan turun, pencapaian yang diatas estimasi konsensus mungkin bisa menggerakkan aksi beli di pasar saham Amerika.
 
Sementara itu, investor juga masih mewaspadai perkembangan di Spanyol. Mentri Keuangan dari negara Uni Eropa akan berkumpul di Luxembourg kembali mendiskusikan masalah utang Spanyol dan isu lainnya. Investor sangat ingin kepastian apakah Perdana Mentri Mariano Rajoy akan mengajukan proposal secara resmi untuk dana bantuan internasional. Jika proposal resmi diajukan, Presiden ECB sudah kembali menegaskan dukungannya minggu lalu untuk membeli obligasi negara tersebut untuk menurunkan tingkat biaya dana. Diajukannya proposal resmi oleh Spanyol merupakan salah satu poin dalam daftar masalah Eropa yang bisa dianggap selesai.

News Highlights
 
Provident Agro (PALM) berencana membangun pabrik pengolahan kelapa sawit di Kalimantan Barat dalam 1 tahun atau 2 tahun mendatang. (Bisnis Indonesia)
 

Unilever Indonesia (UNVR) mengambilalih merek dagang She dari perusahaan afiliasinya, Unilever Body Care. Nilai transaksi afiliasi tersebut mencapai Rp 7,25miliar. UNVR menyatakan, pembelian SHE bertujuan untuk mendukung bisnis Unilever Indonesia di bidang produksi, pemasaran, dan distribusi produk-produk perawatan dan kosmetik rumah tangga. Unilever Body Care sudah tidak mengembangkan merek She di Indonesia dan kesulitan mencari distributor bagi merek tersebut. Maka, direksi memutuskan menjual She ke Unilever Indonesia dengan nilai wajar. (Kontan)
 
Indeks keyakinan konsumen naik 2 poin mom ke 117,7 pada September lalu, tertinggi selama delapan bulan. Menurut survei konsumen terbaru Bank Indonesia, konsumen meningkatkan persepsi mereka mengenai kondisi terkini penghasilan dan lapangan kerja. Indeks yang menakar keinginan untuk membeli barang tahan lama serta kondisi penghasilan dan dunia usaha di masa mendatang juga meningkat, tapi terjadi penurunan pada indeks yang mengukur kondisi penghasilan di masa depan. Survei yang sama juga menunjukkan kenaikan indeks ekspektasi harga untuk tiga dan enam bulan ke depan akibat kekhawatiran mengenai dampak inflasi dari konsumsi akhir tahun yang kuat dan kenaikan tarif listrik. (BI)
 
Hingga 28 September, pendapatan negara mencapai Rp 898,1 triliun atau 66,1% dari target setahun sesuai dengan APBN-P 2012. Pada periode yang sama, belanja negara tercatat sebanyak Rp 968,1 triliun atau 61,1% dari target. Dengan demikian, pemerintah pusat membukukan defisit anggaran sebesar Rp 70 triliun atau 0,82% dari PDB. (Investor Daily, Kontan)

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.